Rangka atap baja ringan

rangka atap baja ringan

Konstruksi Rangka Atap Baja Ringan – adalah salah satu bagian bangunan yang sangat penting karena berfungsi untuk melindungi bangunan yang ada di bawahnya. Pemasangan atap suatu bangunan tentunya harus dilakukan sebaik mungkin agar konstruksinya kuat, kokoh, serta tahan lama. Sebelum memasang atap bangunan, sangat penting untuk menentukan dahulu jenis konstruksi atap yang akan digunakan. Apakah akan menggunakan rangka atap kayu, atau baja ringan.

pilihan jenis rangka atap kayu atau baja ringan

Saat ini penggunaan rangka atap kayu memang masih banyak digunakan masyarakat Indonesia. Namun, penggunaan konstruksi atap baja ringan memang lebih banyak diminati karena memiliki daya tahan yang sangat lama dan sangat kuat dan kokoh. Kebanyakan jenis konstruksi atap ini digunakan pada bangunan-bangunan besar seperti gedung-gedung. Tapi meskipun begitu, karena kekuatannya, konstruksi ini mulai banyak digunakan pada rumah-rumah.

Pemasangan Rangka Atap Baja Ringan yang tepat

design rangka atap baja ringan

Pemasangan konstruksi atap baja ringan untuk konstruksi atap rumah Anda sangat dianjurkan karena kualitasnya yang sangat baik, selain itu harga atap baja ringan juga terbilang lebih murah. Meskipun harga pemasangan rangka atap baja ringan cukup mahal namun hasil yang akan didapatkan tentu akan sangat memuaskan. Untuk memaksimalkan fungsi dari atap baja ringan, tentunya Anda perlu mengetahui beberapa teknik pemasangan yang tepat selain harus mengetahui juga jenis rangka baja ringan.

Sebelum pemasangan atap baja ringan, ada beberapa hal yang harus di perhatikan. Seperti kerataan sisi miring pada atap, kuda-kuda yang terpasang harus stabil, kuat, dan pastikan terpasang tegak lurus pada ring balok. Selain itu, pastikan ketinggian apex pada pemasangan nok setiap kuda-kuda merata. Dan yang paling penting lagi adalah tidak ada kesalahan pengerjaan yang dapat mengakibatkan perubahan bentuk.

Langkah pemasangan konstruksi atap baja ringan dibagi ke dalam 3 tahapan yaitu tahap persiapan, penyamarataan dan penandaan, dan pemasangan.

Pada tahap pertama yaitu tahap persiapan.

Anda harus membuat sketsa terlebih dahulu berupa gambar konstruksi atap yang akan Anda gunakan. Selain itu tentukan pula perletakan kuda-kuda dengan tepat agar konstruksi yang dibangun sesuai dengan yang diinginkan dan tidak terjadi kesalahan saat pengerjaan. Sebelum pemasangan, siapkan pula peralatan P3K untuk berjaga-jaga terjadi kecelakaan saat pemasangan konstruksi atap di ketinggian.

Tahapan yang kedua adalah penyamarataan dan penandaan.

Pada tahap ini, hal yang perlu Anda lakukan adalah memastikan bahwa permukaan ring balok dan siku sudah sama dan merata. Pastikan pula rangkaian balok ring sudah terikat secara keseluruhan dan tersambung pada kolom di bagian bawahnya dengan benar. Setelah itu, lakukan pengukuran jarak antar truss dan lakukan penandaan posisi untuk meletakan posisi truss agar sesuai dengan sketsa rencana yang sudah dibuat sebelumnya.

Tahap selanjutnya adalah pemasangan kuda-kuda.

Pada pemasangan kuda-kuda Anda perlu mengetahui metode pekerjaan rangka baja yang tepat agar menghasilkan kuda-kuda yang kuat dan kokoh. Untuk memasang kuda-kuda yang tepat, pastikan posisnya sudah sesuai dengan posisi yang direncanakan pada sketsa. Pastikan pula pemasangan kuda-kuda tidak terbalik. Setelah itu ceklah apakah kuda-kuda sudah berdiri tegak lurus dengan ring balok atau tidak. Kemudian lakukan pengencangan kuda-kuda dengan plat L. Dan untuk pengencangan pada plat L dan ring balok gunakan dynabolt lalu tambahkan balok. Pemasangan dynabolt ini berfungsi untuk penopang sementara agar kuda-kuda tidak bergeser dan berubah posisinya.

Setelah itu langkah berikutnya adalah pasang bracing untuk penguatan. Lalu pasang reng sesuai dengan jarak yang sebelumnya sudah disesuaikan dengan jenis atap. Lalu gunakan sekrup ukuran 10-16 x 16 sebanyak 2 buah pada setiap pertemuan reng dengan kuda-kuda. Langkah berikutnya adalah memasang outrigger dan pemasangan reng langit-langit.

Semoga artikel ini bisa bermanfaat buat kalian semuannya khusunya yang sedang mencari sumber informasi sekitar Aplikasi pemasangan baja ringan untuk kebutuhan atap rumah anda.

Untuk Pusat Konsultasi silahkan hubungi admin kami, GRATIS !!!
Tlf : 0813 9243 5288
klik gambar di bawah untuk chat WA

This image has an empty alt attribute; its file name is whatsapp-button1.png
WhatsApp chat